Untuk kamu pecinta game dengan jalan cerita menarik, berikut ini admin rekomendasikan kumpulan game Android dengan story terbaik yang bisa kamu mainkan secara offline dan pastinya GRATIS.
Semua game yang ada pada list ini bisa kamu dapatkan di Play Store. Game-game ini juga sudah memiliki total unduhan yang tinggi dengan rating diatas 4.
Tidak hanya jalan cerita yang menarik, game-game dibawah juga menyajikan unsur puzzle yang membuat permainan menjadi lebih seru.
Game dengan Story Terbaik Android Offline
Untuk kamu yang sudah penasaran apa saja game-nya, langsung saja simak daftar lengkap versi GamerAndroid.com berikut ini:
Désiré
Game dengan story menarik yang pertama ada game Désiré besutan Sylvain Seccia.
Game ini mengangkat cerita mengenai seorang anak kecil yang mengalami buta warna dimana dia hanya bisa melihat warna hitam dan putih saja sejak lahir.
Itulah kenapa grafik dari game ini kental dengan nuansa hitam dan putih saja.
Kamu akan berpetualang menemui orang-orang baru yang nantinya akan mengubah cara pandangan hidupnya.
Game dengan mekanisme point and click yang sederhana ini menyediakan 4 chapter dengan banyak teka-teki didalamnya yang harus kamu pecahkan.
Désiré berhasil membawa pemain masuk ke dalam cerita yang disajikan dimana game ini cukup laris di Play Store dengan total unduhan lebih dari 1 juta.
Untuk ukurannya sendiri game ini tergolong ringan dan tidak memerlukan spesifikasi tinggi untuk memainkannya.
Bagaimana, tertarik mengikuti cerita dari Désiré ini?
Father and Son
Selanjutnya ada game Father and Son yang seperti namanya game ini bercerita mengenai kisah seorang ayah dan anak.
Game ini mengambil sudut pandang dari seorang anak bernama Michael yang tidak pernah mengenal ayahnya.
Kamu akan membawa karaktermu melintas i waktu untuk mengunjungi berbagai tempat bersejarah seperti musium arkeologi di Napoli, berkunjung ke kota Pompeii sebelum disapu letusan gunung Vesuvius, hingga Mesir kuno.
Game yang dirilis oleh Ass. TuoMuseo ini menghadirkan total waktu cerita yang cukup panjang, antara 50-60 menit.
Tidak hanya itu, sepanjang permainan kamu juga akan ditemani dengan backsound yang menarik yang menentramkan.
Father and Son sukses menghadirkan jalan cerita yang menarik yang dibuktikan dengan total unduhan dari game ini yang mencapai lebih dari 1 juta dengan rating 4.6 di Play Store.
Hal tersebut menunjukkan jika game ini memang sangat layak untuk kamu mainkan. Game ini tersedia secara GRATIS untuk kamu mainkan.
OPUS: Rocket of Whispers
Game android dengan story terbaik selanjutnya ada OPUS: Rocket of Whispers yang dirilis oleh Sigono.
Game bercerita tentang dua orang yang selamat dari bencana wabah yang berada disebuah tempat berselimut es dan salju.
Mereka berdua memiliki tujuan untuk membangun sebuah roket yang nantinya digunakan untuk membawa hantu yang mengikuti seorang pria menuju ke pemakaman luar angkasa.
Kamu akan menjelajahi berbagai reruntuhan dan sisa-sisa tanah yang dulunya makmur untuk menemukan berbagai hal baru dan material yang digunakan untuk membangun roket.
Dengan sajian grafis dan iringan musik yang indah, game ini berhasil menyabet beberapa penghargaan.
Jadi untuk kamu yang tengah mencari game story gratis yang seru dan menarik, game dengan total unduhan lebih dari 1 juta ini bisa jadi pilihan yang tepat.
République
Game Android dengan cerita menarik yang bisa kamu coba selanjutnya ada République yang dirilis oleh Camouflaj.
Game ini bercerita tentang seorang perempuan bernama Hope yang terperangkap di sebuah negara misterius yang totaliter.
Kamu disini berperan menjadi seorang hacker yang dimintai tolong oleh Hope untuk memandunya menghindari berbagai bahaya dan menemukan informasi-informasi baru.
Untuk mekanisme permainannya sendiri, game ini mengusung konsep One Touch stealth action dengan berbagia unsur puzzle didalamnya.
Game dengan sajian grafik HD ini terdiri dari 5 episode dimana untuk episode pertama kamu bisa memainkannya secara gratis.
Sementara untuk melanjutkan episode 2-5 kamu perlu membayar sejumlah uang.
Lonewolf
Game selanjutnya akan mengajakmu menjadi seorang sniper yang memiliki tugas untuk mengeliminasi siapa saja yang ada dalam list-mu.
Kamu akan disuguhkan dengan gameplay sniper yang seru yang dikemas dalam sebuah jalan cerita yang menarik.
Tersedia berbagai misi dimana semakin jauh kamu akan menemui misi-misi yang sulit dan perlu ketelitian tingkat tinggi untuk bisa menyelesaikannya.
Tersedia berbagai pilihan senjata yang bisa kamu gunakan yang dapat kamu upgrade untuk sedikit mempermudah setiap misi yang kamu jalani.
Dengan penyajian grafis serta suara yang sangat baik, tidak heran jika game besutan FDG Entertainment ini telah diunduh lebih dari 10 juta kali dan mendapatkan rating sangat tinggi di Play Store.
Game ini tersedia full gratis di Play Store dan bisa dimainkan tanpa internet pastinya.
Cek juga: Game Offline Android Seru lainnya
Nah itulah kumpulan game Android dengan story menarik, semoga daftar diatas dapat memperluas daftar game yang kamu mainkan. Jangan lupa share ke teman-temanmu jika list ini bermanfaat untuk kamu.
Terima kasih dan sampai jumpa di daftar game Android seru lainnya.