Game bertahan hidup menjadi salah satu genre favorit bagi sebagian besar gamers. Bagaimana kalau game tema ini dikombinasikan dengan game bertema dinosaurus? Nah berikut admin akan berbagi game survival dinosaurus offline Android versi GamerAndroid.com.
Di dalam game-game yang akan admin bagikan ini kamu harus bertahan hidup didunia yang penuh dengan dinosaurus.
Kamu dapat membangun base, berburu, dan hal-hal lain yang biasa kamu temui pada game-game survival umumnya.
Sedikit info, semua game yang ada dalam list dibawah bisa kamu download di Play Store.
Oke, berikut rekomendasi game survival dinosaurus offline Android 2021:
Game Survival Android Bertema Dinosaurus
DAFTAR ISI:
Jurassic Island 2: Lost Ark Survival
Setelah sukses dengan seri yang pertama, Area 730 kembali merilis seri ke-2 dari game Jurassic Island.
Game kali ini mengambil cerita tentang seorang pilot yang mengalami kecelakaan pesawat hingga terdampar disebuah pulau antah berantah.
Beruntungnya, dia selamat dari kejadian tersebut. Namun, dia mendapati dirinya disebuah pulau asing dengan berbagai dinosaurus lapar yang siap memakannya.
Kamu akan menjalankan karakter pilot tersebut, dan tugas kamu adalah untuk bertahan hidup dengan mengumpulkan berbagai resource untuk membangun arx maupun peralatan untuk crafting.
Kamu akan menemukan berbagai hal menarik saat menjelajahi pulau tersebut.
Tapi tetap waspada, banyak dinosaurus lapar yang kapan saja siap menyerangmu.
Walaupun masih tahap early access, namun animo para gamers sudah sangat besar.
Tercatat game ini sudah diunduh lebih dari 1 juta kali di Google Play Store.
ARK: Survival Evolved
Jika kamu pecinta game survival, mungkin kamu pernah mendengar game yang satu ini.
Ya, game ARK: Survival Evolved ini sudah lebih dulu rilis untuk platform PC dan konsol.
Game ini menghadirkan gameplay survival yang seru dengan berbagai environment yang dikemas dengan epik.
Terdapat sekitar 80 jenis dinosaurus yang dapat kamu temui.
Tidak hanya itu, dunia yang luas juga menambah keseruan ketika memainkan game yang dikembangkan oleh Studio Wildcard ini.
Tapi sebelumnya, kamu perlu menyiapkan space yang cukup besar, sekitar 2GB untuk bisa menjalankan game ini.
Selain itu, menurut review dari KotakGame.com, spesifikasi hp yang dibutuhkan juga cukup tinggi mengingat gameplay dan grafik yang ditawarkan juga tidak kalah dengan versi pc maupun konsolnya.
Kamu bisa memainkan game ini baik secara offline maupun online.
Untuk versi offline-nya kamu akan bertahan hidup sendirian, sedangkan untuk versi online kamu dapat bermain dengan player lain.
Jurassic Survival Island: Dinosaurs & Craft
Game ini menawarkan konsep permainan layaknya game survival pada umumnya.
Menghadirkan setting dunia yang luas dengan berbagai jenis dinosaurus yang kapan saja bisa menyerang karaktermu.
Tapi tenang, kamu juga dapat bersahabat dengan beberapa jenis dinosaurus yang bisa kamu ajak untuk berpetualang guna mengumpulkan berbagai resource, atau untuk melindungimu dari dinosaurus lain.
Kamu bisa membuat banyak persenjataan dan membangun shelter untuk berlindung dan menyimpan berbagai alat dan bahan.
Main objektif dari game ini adalah untuk bertahan hidup. So, langsung saja download dan mainkan game-nya sekarang.
Survival Island 2: Dinosaurs & Craft
Nah jika kamu merasa game sebelumnya size-nya terlalu besar, maka game Survival Island 2 ini bisa jadi alternatif game survival dinosaurus yang seru.
Kamu tidak hanya mengumpulkan bahan untuk membuat peralatan maupun membangun tempat berlindung, tapi kamu juga dapat melihat berbagai jenis dinosaurus di game ini.
Eitss, tapi tetap hati-hati, pasalnya mereka bisa saja tiba-tiba menyerang karaktermu.
Berbeda dengan game survival bertema dinosaurus kebanyakan, di dalam game ini kamu bisa berburu dinosaurus bahkan membuat mereka jinak.
Tentunya masih ada banyak hal lain yang bisa kamu explore dari game yang satu ini. Untuk itu, langsung saja download dan main game-nya sekarang.
Nah itu dia daftar game survival dinosaurus offline Android, apabila kamu punya saran game seru lain, jangan sungkan untuk berbagi di kolom komentar ya.
Terima kasih dan sampai jumpa di list game seru selanjutnya 😉