Pilihan game untuk pengguna Android kini semakin beragam. Tak perlu khawatir dengan spesifikasi handphone yang lemah, kini banyak pilihan game offline ringan Android yang menawarkan permainan seru.
Selain bekerja lancar di handphone dengan spesifikasi menengah ke bawah, game-game ini juga tak menghabiskan kuota karena bisa dimainkan secara offline.
Semua game pada list ini juga tersedia di Play Store, admin telah menyertakan link menuju ke Play Store untuk setiap game-nya.
Untuk itu tidak usah berlama-lama, yuk langsung simak daftarnya berikut ini:
Game Offline Android Ringan Ukuran Kecil
Berikut adalah 9 rekomendasi game Android RAM kecil yang bisa kamu dapatkan secara gratis dan bebas dimainkan tanpa internet.
Slither.io
Pilihan pertama ialah game Slither.io. Sebenarnya game ini tergolong sederhana mulai dari konsep hingga tampilan grafisnya.
Tapi jangan diremehkan, game ini bisa membuat pemainnya ketagihan. Menariknya, game ini tidak semudah itu untuk dimainkan.
Bahkan sering kali membuat gemas karena bisa memberikan tingkat kesulitan yang menantang.
Konsep game ini hampir sama seperti game ular yang sering dijumpai di handphone zaman dulu.
Di sini, pemain harus mengarahkan cacing kecil dan mengambil peluru dengan warna-warna yang berbeda.
Peluru-peluru tersebut membuat cacing tumbuh menjadi besar. Tak hanya itu, cacing ini juga harus diarahkan menjauh dari cacing lain yang lebih besar agar tidak sampai meledak.
Saat cacing menyentuh cacing lain maka otomatis akan meledak dan kalah. Jika ada cacing lain yang meledak, maka pemain bisa langsung memakan sisa-sisa tubuh cacing tersebut.
Game ini bisa dimainkan secara offline dengan lawan berupa AI.
Tank Hero
Selanjutnya ada game offline Android ringan tapi seru bernama Tank Hero.
Game ini akan menantang pemainnya untuk mengarahkan miniatur tank dan membawanya ke pertempuran tank.
Jika dilihat dari tampilan grafisnya, game ini sangat sederhana namun terkesan punya tampilan yang lucu.
Tak heran jika game ini tergolong ringan dan lancar dimainkan di smartphone dengan spesifikasi rendah sekalipun.
Meskipun sederhana tapi game satu ini sangat seru dimainkan. Saat memainkan game ini secara offline, pemain akan bertemu dengan 5 tank AI lainnya yang akan menjadi lawan.
Arahkan tank dan gunakan senjata yang tepat untuk mengalahkan tank-tank lain di dalam permainan.
Microtrip
Game Android ringan dengan ukuran kecil selanjutnya ada Microtrip dimana dalam game ini kamu akan berada dalam tubuh makhluk aneh dan kamu akan mengendalikan karakter berupa monster yang lucu.
Tujuan dari game ini sangat sederhana, yakni membawa karaktermu turun sejauh yang kamu bisa.
Meski terdengar sederhana, namun tidak mudah loh, pasalnya kamu harus mengisi kekuatanmu dengan memakan sel putih yang ada agar dapat bertahan.
Semakin jauh kamu kebawah kamu akan dipersulit dengan berbagai rintangan berupa virus yang harus kamu hindari.
Dari segi fisik, game ini sangat baik dimana karaktermu memiliki struktur tubuh yang elastis yang memudahkan saat masuk ke celah-celah yang sempit.
Meski sederhana, game ini ternyata banyak yang suka loh, hal tersebut dapat dilihat dari total unduhan dari game hasil karya Triple Trip Studio yang mencapai lebih dari 10 juta dengan rating 4.5 di Google Play.
Selain itu ukuran dari game ini juga terbilang kecil dan pastinya bisa dimainkan dengan lancar di hp spek rendah sekalipun.
Hoppenhelm
Pilihan game ringan berikutnya adalah Hoppenhelm. Game ini mengusung konsep retro yang seru namun tetap sederhana sehingga ringan dimainkan di smartphone berspesifikasi rendah.
Di sini pemain akan menjalankan karakter bernama Sir Hoppenhelm.
Karakter ini merupakan ksatria 8-bit yang terjebak di ruang bawah tanah istana. Misi utama dari game adalah keluar dari ruang bawah tanah tersebut.
Pemain harus mencari jalan agar karakter yang dimainkan bisa melompat dan menemukan jalan keluar.
Semakin jauh permainan maka tingkat kesulitannya akan semakin menantang dan jenis senjatanya juga semakin beragam.
Meskipun sederhana, tapi game ini juga bisa membuat pemainnya ketagihan.
Infinity Loop
Bagi yang sedang memburu pilihan game offline ringan Android dengan konsep puzzle, maka game ini wajib dicoba.
Infinity Loop menjadi salah satu rekomendasi game santai terbaik yang bisa dimainkan siapa saja.
Di sini pemain harus mengetuk bagian puzzle agar bisa membentuk lingkaran sempurna. Konsepnya sangat simpel namun cukup menantang karena membutuhkan strategi yang tepat.
Game satu ini punya beberapa level. Setiap tingkatan level punya kadar kesulitan yang berbeda-beda.
Semakin tinggi levelnya maka pemain dijamin akan semakin gemas dengan kesulitan game ini.
Menariknya lagi, jumlah level yang tersedia tidak terbatas jadi pemain bisa puas memainkannya.
Game Petualangan Offline Android Ukuran Kecil
Pada bagian ini admin akan memasukkan beberapa game Android ringan yang mengajak kamu berpetualang ke berbagai tempat. Apa saja listnya? Langsung saja simak berikut ini…
Modern Sniper
Game petualangan dan strategi ukuran kecil ini bernama Modern Sniper yang hadir dalam porsi ringan dan bisa dimainkan siapa saja.
Sangat direkomendasikan jika ingin merasakan keseruan PUBG namun tidak punya kapasitas smartphone yang memadai.
Game ini memiliki konsep yang sama namun dengan tampilan yang lebih sederhana. Meskipun begitu tampilan grafisnya sudah cukup bagus dan konsepnya juga seru.
Terdapat lebih dari 50 misi. Di dalamnya pemain bisa masuk ke 6 peta unik dan setiap peta menawarkan tantangan yang berbeda-beda.
Pemain hanya perlu menyelesaikan misi dan membunuh musuh yang ada di sekitar lokasi dirinya.
Game ini membutuhkan kecerdikan penyusunan strategi dan cocok dimainkan kapan saja secara offline.
Game serupa tak kalah serunya, cek juga:
Spirit Sprint
Salah satu rekomendasi game offline ringan Android ini punya konsep yang sangat unik dan fresh.
Di game ini pemain akan diajak untuk berubah menjadi roh. Roh ini akan menjadi tokoh game dan menjelajahi tempat-tempat liar.
Menariknya lagi roh ini akan menjelajahi tempat dengan merasuki binatang yang ada di sana. Tujuannya adalah untuk menghadapi semua rintangan di setiap tempat.
Pemain akan diajak untuk berlari di tempat-tempat yang berbeda tergantung jenis hewan yang dirasuki.
Konsep ini adalah endless runner dimana pemain dapat berlari sejauh mungkin. Jenis game ini sangat ringan dan bisa dimainkan offline namun tetap menawarkan keseruan yang unik.
Animal Adventure: Downhill Rush
Pilihan game ringan berikutnya adalah Animal Adventure. Game ini juga punya tokoh utama berupa binatang.
Gamer akan diajak untuk mengendalikan seekor binatang di atas kendaraan yang melaju secara otomatis.
Tantangannya adalah gamer harus membawa binatang ini melaju melewati setiap jenis tantangan yang ada di depan mata.
Tipe game ini juga sama seperti Spirit Sprint yaitu mengusung konsep endless runner.
Nantinya akan ada banyak tempat baru yang bisa didatangi dan ada banyak fitur atau kemampuan menarik yang bisa di-unlock di setiap level.
Meskipun tergolong ringan, tapi game ini punya desain grafis yang cukup lumayan.
Last Hope TD
Bagi penggemar game survival, jangan sampai ketinggalan memainkan Last Hope TD.
Permainan ini mengajak pemainnya untuk memikirkan strategi bertahan di tengah serangan zombie.
Pemain harus melindungi semua survivor yang masih tersisa untuk bertahan hidup dan melewati lautan zombie.
Ada banyak jenis senjata yang bisa dipakai untuk bertahan melewati para zombie.
Di game ini pemain juga harus pandai menyusun strategi supaya tidak bisa ditaklukkan oleh musuh yaitu mayat hidup. Last Hope TD bisa langsung diunduh di Play Store.
Itulah 9 rekomendasi game offline ringan Android yang pasti memberikan keseruan.
Semua pilihan game ini dapat dijalankan kapan saja dengan spesifikasi handphone Android menengah kebawah.
Coba semua jenis game dan temukan yang paling seru untuk dimainkan di waktu luang.