Ada banyak jenis game yang tersedia di Android, nah khusus untuk kamu yang ingin menikmati game dengan lebih rileks, berikut ini admin telah menyiapkan daftar game santai offline Android terbaik untuk menghilangkan kebosanan kamu.
Game-game pada list ini memiliki gameplay yang beragam, dan sangat cocok sebagai penghilang bosan.
Review dari para player yang telah memainkan game-game ini juga banyak yang bagus, jadi jangan ragu untuk mencoba semua game pada list ini.
Oh ya, admin membagi list ini menjadi 2 bagian, yang pertama list game santai penghilang bosan ringan dengan size kecil dan yang satunya lagi game relaxing dengan ukuran sedikit lebih besar dibandingkan list sebelumnya.
Nah daripada kamu semakin penasaran apa saja sih game penghilang bosan offline ini, langsung saja simak daftarnya berikut:
Game Santai Offline Ukuran Kecil Terbaik Android
Untuk kamu yang memiliki spesifikasi hp tidak terlalu tinggi, maka daftar game offline santai terbaik size kecil dibawah ini admin tujukan khusus untuk kamu.
Jadi, silahkan simak list lengkapnya berikut ini:
Alto’s Adventure
Game santai offline ukuran kecil yang pertama ada Alto’s Adventure yang dirilis oleh Noodlecake Studios. Game bertema adventure ini akan mengajak kamu menjelajahi daerah bersalju dengan papan ski.
Kamu akan disuguhkan pemandangan yang sangat indah dengan suara-suara menenangkan yang membuat pikiran menjadi rileks.
Tugas kamu adalah untuk melaju sejauh mungkin dengan menghindari berbagai rintangan.
Untuk mendapatkan tambahan skor, kamu dapat menangkap hewan llama yang kabur dan melakukan berbagai aksi keren diudara.
Kamu akan disuguhkan berbagai misi untuk dapat meningkatkan level karaktermu.
Game dengan total unduhan 10 juta dan rating 4.4 di Play Store ini menjadi salah satu game santai Android ukuran kecil yang wajib kamu mainkan.
Orbia
Berikutnya ada game Orbia yang menyuguhkan gameplay santai namun tetap seru untuk dimainkan.
Dalam game arcade ini tugas kamu adalah untuk mengarahkan karaktermu disetiap titik poin tanpa menyentuh karakter bola-bola lainnya.
Sederhana memang dan cocok untuk kamu yang tengah mencari game santai yang tidak terlalu ribet.
Terdapat beragam karakter dengan ability yang berbeda-beda. Selain itu, game ini juga menyediakan banyak tingkatan level yang dapat kamu selesaikan.
Game ini semakin menarik dengan grafis yang bagus serta suara yang mengiringi permainan yang cukup baik.
Game dengan total unduhan lebih dari 5 juta kali ini mendapatkan rating sangat baik, yakni 4.6 di Play Store.
Ukuran downloadnya sendiri cuma 38MB jadi untuk kamu yang memiliki spesifikasi hp tidak terlalu tinggi, game Orbia ini bisa menjadi pilihan yang tepat.
Microtrip
Game offline santai terbaik selanjutnya ada Microtrip yang dikembangkan oleh Triple Trip Studio.
Game bergenre arcade ini hadir dengan membawa gameplay yang sederhana namun tetap seru untuk dimainkan.
Dalam game ini, tugas kamu adalah untuk menuntun karaktermu yang lucu untuk memakan sebanyak mungkin sel putih dan menghindari virus.
Akan ada beragam rintangan mulai dari jalan yang sempit dan berbagai halang rintang. Namun karaktermu dapat membesar dan mengecil dengan memakan item tertentu.
Game Android ini sangat cocok untuk kamu yang ingin bersantai sambil main game simpel yang bikin ketagihan ini.
Total unduhan dari Microtrip sudah menyentuh angka lebih dari 10 juta kali dan mendapat banyak ulasan positif dari para playernya.
Untuk ukuran dari game ini sendiri cuma 13MB saja, sangat kecil dan pastinya offline.
Fishing Life
Memancing merupakan salah satu aktivitas yang banyak dilakukan untuk killing time.
Nah ada satu game bertema mancing yang seru dan cocok dimainkan saat santai, namanya Fishing Life.
Game yang dirilis Nexelon ini menghadirkan gameplay memancing yang seru dengan suguhan grafik dengan pemandangan yang indah. Untuk kontrolnya sendiri dibuat dengan sangat sederhana.
Tersedia beragam jenis ikan yang dapat kamu pancing, mulai dari yang berukuran kecil, hingga yang berukuran super besar.
Kamu dapat melakukan upgrade alat pancing dan kapalmu untuk dapat menangkap semakin banyak jenis ikan.
Dengan gameplay sederhana, suguhan grafik yang memanjakan mata, serta suara-suara yang menenagkan maka tidak berlebihan jika menyebut Fishing Life sebagai salah satu game penghilang bosan offline terbaik yang wajib kamu coba.
Noirmony
Game santai offline Android terbaik ukuran kecil berikutnya ada Noirmony yang dirilis oleh Coisorama.
Game bergenre arcade ini hadir dengan grafik monokromatik yang gelap dengan suasana yang menenangkan.
Dalam game ini tugas pemain adalah untuk berpindah dari satu daun ke daun yang lain dan mengumpulkan sebanyak mungkin item yang ada.
Item-item tersebut nantinya dapat digunakan untuk membeli karakter baru yang jumlahnya lebih dari 30.
Game ini memiliki konsep endless dimana kamu dapat naik ke atas setinggi mungkin.
Untuk ukuran download dari game ini sendiri terbilang kecil, cuma 21MB saja dan telah diunsuh lebih dari 1 juta kali di Play Store.
Fern Flower
Masih memiliki kesamaan gameplay dengan game sebelumnya, game Fern Flower ini akan mengajak kamu untuk naik setinggi mungkin menyusuri gunung misterius,
Kumpulkan sebanyak mungkin kunang-kunang untuk mendapatkan skor tinggi. Kamu juga dapat mengumpulkan bunga pakis untuk power up dan unlock karakter baru.
Untuk segi grafisnya sendiri dibuat dengan begitu indah dan menenangkan, sementara untuk kontrolnya sangat sederhana dan cocok untuk kamu yang lagi ingin main game santai.
Game santai offline ukuran kecil ini telah diunduh lebih dari 1 juta kali dan mendapatkan respon positif dari para player yang telah menjajal gameplay dari game besutan Macaque ini.
Game serupa: Game Offline Ringan Android Seru Ukuran Kecil
Game Santai Penghilang Bosan Offline Android
Berikut ini beberapa game penghilang bosan offline yang seru yang memiliki gameplay seru serta grafik bagus.
Untuk ukurannya sendiri sedikit lebih besar dibandingkan game-game sebelumnya yang telah admin sebutkan.
My Oasis
Game santai penghilang stres yang satu ini hadir dengan gameplay utama yakni membangun pulaumu sendiri yang berisi beragam makhluk hidup seperti tumbuhan dan hewan.
Gameplay-nya sendiri dibuat dengan begitu sederhana dengan sajian grafis yang memanjakan mata, perubahan cuaca, serta iringan musik yang menenangkan membuat game ini cocok untuk merilekskan diri.
Game ini mendapatkan respon sangat baik dari para playernya dengan total unduhan melebihi 5 juta kali dan rating 4.6 di Play Store.
A Girl Adrift
Game bersantai offline selanjutnya ada A Girl Adrift yang menceritakan perjalanan seorang gadis diatas lautan.
Game bergenre RPG ini menyajikan gameplay yang sederhana dengan sajian grafis yang bagus.
Suara ditengah lautan yang dihadirkan juga relaxing yang cocok dimainkan untuk kamu yang punya masalah tidur atau insomnia.
Game dengan unduhan lebih dari 5 juta kali ini mendapatkan rating 4.6 di Play Store.
Hal tersebut menunjukkan jika game ini sangat layak untuk dicoba, selain itu game ini offline dan tersedia gratis.
Penguin Isle
Selanjutnya ada game bergenre simulasi dengan mengusung karakter utama berupa pinguin.
Yap, dalam game ini kamu akan mengumpulan berbagai variasi pinguin dan membuat habitat mereka masing-masing.
Dengan gameplay idle-nya membuat game ini cocok untuk kamu yang tengah bersantai.
Kamu dapat mendekorasi dan melakukan kustomisasi karakter pinguin untuk membuatnya semakin lucu dan menggemaskan.
Dengan sajian melody dan suara-suara ombak, membuat game ini nyaman dimainkan dikala sedang bersantai.
Dear My Cat
Jika sebelumnya pinguin, nah game santai offline Android terbaik selanjutnya mengambil kucing sebagai karakter utamanya.
Game ini tidak jauh berbeda dengan sebelumnya dimana dalam game besutan Flero Games ini kamu dapat membangun pulau untuk para kucing dan memberikan berbagai aksesoris kepada mereka agar semakin lucu dan imut.
Kamu dapat menjelajahi tempat-tempat tertentu untuk mengumpulkan harta karun tersembunyi serta mendengarkan berbagai cerita dari para kucing.
Sejak pertama kali dirilis, game ini mendapatkan respon sangat baik dari para gamers yang telah mencobanya, hal tersebut terlihat dari rating game ini yang mencapai 4.7 di Play Store.
Tsuki Adventure
Game bertema adventure ini akan mengajakmu mengikuti cerita dari karakter bernama Tsuki yang pindah ke sebuah pedesaan Jepang untuk mengelola lahan wortel yang ditinggalkan oleh kakeknya.
Dari sinilah cerita bermula dimana kamu akan bertemu dengan kawan-kawan lamamu dan melakukan berbagai hal seru bersama.
Cerita yang dikemas dengan menarik serta sajian grafis yang mampu menghadirkan suasana tenang membuat game ini begitu laris di Play Store.
Tercatat, game dengan ukuran download 201MB ini telah diunduh lebih dari 1 juta kali dengan rating 4.5 di Play Store.
Nah itu dia rekomendasi game santai offline Android terbaik ukuran kecil dan grafis bagus versi admin.
Jika kamu punya versimu sendiri silahkan komen dibawah ya, siapa tahu kedepannya nanti game favoritmu akan masuk dalam list ini.