Game Naruto Android Offline dan Online Terbaik 2022 (Seru Abis)

Hai pecinta anime Naruto, kali ini admin akan berbagai list game Naruto Android offline dan online terbaik yang pastinya gratis dan seru untuk dimainkan.

Sebelum itu sedikit intro ya tentang Naruto itu sendiri. Jadi, anime Naruto ini ditulis oleh komikus terkenal Jepang yang bernama Masashi Kishimoto yang bercerita tentang perjuangan seorang anak yang ingin menjadi pemimpin dari desa yang ditinggalinya atau disebut dengan hokage.

Tidak sedikit masyarakat Indonesia yang menghabiskan waktunya dengan menonton setiap episode dari serial Naruto.

Seiring berjalannya waktu, terinspirasi dari komik dan serial resminya, banyak kreator game yang mulai membuat game dengan tema Naruto baik yang menggunakan karakter-karakter asli dari Narutonya sendiri atau yang dibuat mirip saka.

Ada yang mengambil keseluruhan cerita sebagai kisah yang diangkat dalam game dan ada yang hanya berfokus pada satu karakter tertentu.

Meskipun begitu, setiap game yang memiliki tema Naruto pada list ini tetap seru untuk dimainkan.

Game Naruto Android Terbaik Offline & Online

Sedikit info tambahan, untuk kamu yang ingin menjajal satu atau beberapa game naruto terbaru pada list ini, kamu bisa kunjungi link yang sudah admin siapkan.

Tidak semua link mengarah ke Play Store, ada beberapa game yang link downloadnya diluar Play Store. Tapi tenang, link tersebut aman kok.

Oke, enjoy the list 😉

Stickman Ninja

Game Naruto Stickman Ninja Offline

Game mirip Naruto offline yang pertama bernama Stickman Ninja ini hadir dengan grafis 2D yang akan mengajak pemainnya untuk bertarung menggunakan karakter-karakter stickman yang mirip karakter Naruto untuk melawan berbagai jenis musuh.

Terdapat berbagai skill yang bisa kamu gunakan untuk melumpuhkan lawan. Skill-skill tersebut juga mirip dengan jurus yang ada di anime Naruto.

Game ini tersedia di Play Store dan telah diunduh lebih dari 500 ribu kali loh. Kamu bisa mendapatkan game ini secara gratis dan bisa dimainkan tanpa internet.

Link: Klik judul

Great Ninja Clash

Game Great Ninja War ini menawarkan gameplay pertarungan seru dengan mengambil karakter yang mirip dengan yang ada di anime Naruto.

Pemain diberikan keleluasaan untuk memilih karakter yang telah disediakan, namun tidak semuanya tersedia di awal. Kamu perlu mengumpulkan koin sebanyak-banyaknya untuk membuka karakter baru atau melakukan evolusi terhadap karaktermu.

Game dengan grafis 3D ini juga menawarkan kontrol permainan yang sederhana sehingga mudah untuk dioperasikan.

Ditambah lagi, game besutan Alado ini bisa dimainkan tanpa perlu terhubung ke internet alias offline loh.

Link: Klik judul

Stickman Ninja 2

Jika dilihat dari namanya kamu pasti sudah tahu kalau game ini merupakan kelanjutan dari seri Stickman Ninja pertama yang sudah admin bahas sebelumnya.

Karena menjadi versi terbaru, tentunya game ini memiliki beberapa peningkatan yang pastinya membuat game ini semakin seru untuk dimainkan.

Masih dengan mode grafis 2D, kamu akan dimanjakan dengan kontrol yang mudah serta berbagai kombo keren yang bisa karaktermu keluarkan.

Ukuran dari game Naruto Android ini cuma 66mb saja, jadi tidak butuh hp dengan spesifikasi tinggi untuk bisa memainkan game yang satu ini.

Link: Klik judul

Konoha Heroes

Ketiga, terdapat jenis game Naruto Android yang menarik untuk dinikmati dan tentu saja dapat diunduh secara gratis.

Karakteristik dari permainan secara online ini dapat dilihat dari visual yang merepresentasikan arena pertarungan di serial Naruto.

Bahkan dapat dikatakan bahwa permainan ini mengambil latar belakang tempat yang sama persis.

Link: rebrand.ly/konoha-heroes

Battle of Ninja World: Super Kombat

Game Mirip Naruto Ringan Offline

Seperti yang direpresentasikan melalui namanya, permainan berikutnya ini memiliki fokus pada pertarungan yang dilakukan oleh setiap karakter ninja.

Hanya saja, sebagai jenis permainan yang diinspirasi dari komik Naruto, karakter-karakter ninja yang dipakai juga diambil dari sumber yang sama.

Ditambah lagi, setiap pemain dapat merasakan posisi dan nuansa sebagai karakter-karakter tersebut.

Link: rebrand.ly/battle-ninja

Ninja Kyuubi

Game Naruto Online Seru

Dalam game Ninja Kyubi ini kamu memiliki tugas untuk membangun desa dan memimpin desa guna bertempur melawan pasukan-pasukan musuh.

Game yang menampilkan grafis kartun animasi yang cukup baik ini menawarkan mode permainan PvP atau player melawan player yang seru.

Untuk mencoba game ini, kamu tidak membutuhkan hp spek tinggi kok. Ukurannya sendiri cuma 49mb saja dan bisa kamu dapatkan secara free melalui link berikut.

Link: rebrand.ly/ninja-kyubi

Tidak Kalah Seru! Game Ninja Offline Android

[TERBARU 2021]

Naruto: Ultimate Storm

Game Naruto Ultimate Storm Terbaru

Game Naruto seru yang satu ini menghadirkan tampilan visual yang tidak membosankan dengan battle combat yang seru dan menarik.

Kamu dapat menggunakan beberapa skill yang dimiliki setiap karakter untuk bisa mengalahkan lawan tandingmu.

Walaupun sekarang game Naruto: Ultimate Storm ini tidak lagi tersedia di Play Store, namun kamu masih tetap bisa merasakan keseruannya kok dengan mengunduhnya lewat link yang admin bagikan dibawah.

Link: rebrand.ly/ultimate-storm

Tournament of Shinobi

Game Tournament of Shinobi Size Kecil

Secara sederhana, dapat dikatakan bahwa permainan ini merupakan jenis permainan yang merepresentasikan pertarungan dalam jumlah besar.

Hal tersebut didukung oleh fakta bahwa permainan ini sejak awal menawarkan dan menyediakan berbagai karakter Naruto pilihan yang sangat bervariasi.

Oleh karena itu, setiap pemain dapat menikmati setiap misi dengan karakter yang memang diinginkan.

Link: rebrand.ly/tournament-shinobi

Ninja Legend

Game Ninja Legend Offline Ukuran Kecil

Permainan yang memang terinspirasi secara keseluruhan dari serial Naruto mulai dari karakter hingga senjata ini tidak boleh kamu lewatkan begitu saja.

Gameplay yang mudah dengan berbagai karakter dari anime Naruto membuat game ini semakin menarik untuk dicoba.

Meski tidak tersedia di Play Store, kamu masih dapat memainkan game ini kok dengan mengunduhnya melalui link yang tersedia.

Link: rebrand.ly/ninja-legend

Untuk kamu pecinta role playing, wajib baca: Daftar Game RPG Offline Android Seru

Shinobi War

Game Naruto Shinobi War Android

Dalam game ini kamu akan akan bertarung menggunakan karakter-karakter pada anime Naruto.

Berbagai skill dan kekuatan yang dimiliki juga sama dengan yang ada di serial anime-nya.

Meskipun dari grafisnya tidak terlalu menakjubkan dan cenderung seperti game klasik, namun tidak ada salahnya mencoba memainkannya karena selain gratis, bisa dimainkan tanpa internet.

Link: rebrand.ly/shinobi-war

Neji Storm Ninja

Game Neji Ninja Storm

Berbeda dengan beberapa game sebelumnya yang memiliki beberapa karakter yang bisa dimainkan, nah pada game ini pemain akan menggunakan salah satu karakter yang ada di anime Naruto, yakni Hyuga Neji.

Mungkin karena creatornya ngefans ya jadi dibikin satu game khusus dengan karakter utamanya Neji.

Layaknya di anime, kekuatan Neji disini dibuat mirip dengan yang ada di animenya seperti misalnya kekuatan mata, pukulan hingga putaran cepat.

Link: rebrand.ly/neji-storm

Cek Juga: Game Anime Offline Android Terbaik

[UPDATE TERBARU 2021]

Nah itu dia rekomendasi dari admin berkaitan dengan game Naruto Android offline dan online yang pastinya seru untuk dimainkan.

Jangan lupa cek juga rekomendasi game tema anime lainnya yang telah admin siapkan khusus untuk kamu pecinta Anime.

Kamu juga bisa request kira-kira list game apa yang perlu admin buat untuk kedepannya. Silahkan sampaikan lewat kolom komentar ya. Terima kasih 😉